SEJARAH PEKON

16 26-0
RIYAN SUHANDI, S.Kom
Dibaca 410 Kali
SEJARAH PEKON

Asal Usul

Pada zaman dahulu kala Pekon Blitarejo adalah adalah hutan belantara. Konon menurut cerita penduduk Pekon ini berasal dari Pekon Margakaya dan sebagaian lagi berasal dari Panjerejo. Entah siapa yang duluan apakah dari Margakaya atau dari Panjerejo. Yang jelas Pekon ini sudah mulai dihuni kurang lebih sejak tahun 1933. Dahulu kala Pekon Blitarejo penduduknya bermacam-macam suku dari pribumi, yaitu Suku Lampung, Suku Jawa dan Banten.

Konon ceritanya, mengapa Pekon ini diberinama Blitarejo karena penduduknya kebanyakan Suku Jawa, yang berasal dari Desa Blitar Jawa Timur, sebagian lagi dari Jawa Tengah. Setelah menjadi Desa Blitarejo orang yang pertama mejadi Kepala Desa adalah Ratu Sabuai yang berasal dari suku Lampung. Setelah Ratu Sabuai meninggal pada tahun 1942 digantikan oleh Karto Miharjo yang asli kelahiran dari Desa Blitar Jawa Timur. Dan seterusnya nama-nama kepala Pekon Blitarejo sebagai berikut.

 

Sejarah Pemerintahan Desa/Pekon

DAFTAR NAMA – NAMA KEPALA PEKON BLITAREJO

No

Periode

Nama Kepala Pekon

Keterangan

1

…… s/d 1942

RATU SABUAI

 

2

1942 s/d 1950

KARTO MIHARJO

 

3

1950 s/d 1965

SASTRO SUWITO

 

4

1965 s/d 1970

SOLEMAN

 

5

1970 s/d 1988

SUPARDI

 

6

1988 s/d 1997

M. MISRO

 

7

1997 s/d 1998

SYAMSUDIN

PJS

8

11998 s/d 2001

M. MISRO

 

9

2001 s/d 2002

SAIMAN

PJS

10

2002 s/d 2014

SARMIN

 

11

2014 s/d 2015

SAIMAN

PJS

12

2015 s/d 2016

HERI RAHIM,S.Ip

PJS

13

2016 s/d 2022

Hi. MARYANTO

 

14

2022 s/d Sekarang

PRAYITNo, S.E